Makna dari kegiatan pendahuluan pada pembelajaran terpadu

 Makna kegiatan pendahuluan pada

pembelajaran terpadu

Proses pembelajaran terpadu secara keseluruhan dari awal sampai akhir kegiatan harus dapat membangkitkan aktivitas siswa sebagai objek dan subjek pembelajaran titik kegiatan pendahuluan merupakan kegiatan integral yang tidak dapat dipisahkan dengan komponen-komponen pembelajaran lainnya. Oleh sebab itu, kegiatan pendahuluan dalam kegiatan pembelajaran terpadu harus direncanakan dan dilaksanakan secara sistematis, fleksibel, efektif dan efisien.
Kegiatan pembelajaran terpadu pada dasarnya merupakan kegiatan yang harus ditempuh guru dan siswa pada setiap kali pelaksanaan sebuah pembelajaran. Fungsi kegiatan pendahuluan terutama adalah untuk menciptakan suasana awal pembelajaran yang efektif yang mungkin siswa dapat mengikuti proses pembelajaran dengan baik.
Efisiensi waktu dalam kegiatan pendahuluan terutama dalam pembelajaran terpadu ini perlu diperhatikan karena waktu yang tersedia untuk kegiatan tersebut relatif singkat berkisar antara 5 sampai 10 menit.
Dengan waktu yang relatif singkat tersebut diharapkan guru dapat menciptakan kondisi awal pembelajaran dengan baik sehingga dalam kegiatan inti pembelajaran terpadu siswa sudah siap untuk mengikuti pembelajaran dengan seksama.
Sebagai contoh ketika memulai pembelajaran, guru menyapa anak dengan nada bersemangat dan gembira( mengucapkan salam), Mengecek kehadiran para siswa dan menanyakan ketidak hadiran siswa Apabila ada yang tidak hadir dengan tulus. Selanjutnya, guru bantuan siswa menyiapkan sarana atau alat belajar dan buku sumber yang akan digunakan saat pembelajaran. Semua kegiatan pendahuluan tersebut harus direncanakan dengan baik oleh guru dan sedapat mungkin melibatkan siswa sehingga siswa merasa ikut bertanggung jawab atas kegiatan yang dilaksanakannya. Selain itu, pada kegiatan pendahuluan guru juga memberitahukan gambaran umum materi yang akan dipelajari, memancing anak dengan pertanyaan-pertanyaan yang berkaitan dengan materi titik melalui kegiatan ini, siswa akan termotivasi untuk aktif berbicara dan mengeluarkan pendapatnya sehingga pada akhir akan muncul rasa ingin tahu dari setiap anak. Dengan demikian, melalui kegiatan pendahuluan siswa akan tergiring pada kegiatan inti yang berkaitan dengan tugas belajar yang harus dilakukan maupun berkaitan dengan materi ajar yang harus dipahami.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »